Wednesday, November 17, 2010

Lomba, Pemutaran, dan Talkshow Film Festival UI 2010


setelah mendapat petuah dari Ketua BEM UI, saya berniat menyebarkan perihal kegiatan kepanitiaan saya yang baru-baru ini.

Depok-UI Festival 2010
Setelah melalui penyaringan yang ketat yang dilakukan oleh para juri (Iman Brotoseno, Jajang C.Noer, Armantono, Sheila Timothy).pada Lomba Film Pendek UI Festival 2010, maka terpilihlah 10 Film terbaik. 10 Film tersebut mendapat apresiasi yaitu diputar di Pusat Studi Jepang Universitas Indonesia yang diadakan kemarin, 16 November 2010. Acara berlangsung cukup ramai dan seluruh peserta yang lolos hadir semua untuk menyaksikan film yang mereka buat.

Kemudian, pada pukul 14.00, acara Talkshow mengenai film pendek dimulai. Pembicara yang hebat kami datangkan: Sheila Timothy*Produser Film* dan Edwin*Sutradara Film*. Beliau-beliau membagikan ilmunya seputar film, bagaimana film itu dibuat, apa yang harus dilakukan, tips-tips yang harus diketahui untuk bisa survive di dunia film, dan masih banyak lagi yang bisa didapat dari talkshow tersebut. Begitu pula pada sesi tanya jawab. Diskusi berlangsung cukup seru karena antusiasme dari para peserta talkshow yang begitu luar biasa.


Acara pun selesai dengan diumumkan dan dibagikannya hadiah kepada para pemenang lomba film pendek UI Festival 2010. Selamat sekali lagi kepada para pemenang! :D

akhirnya, acara yang sudah dimasak selama 7 bulan ini usai sudah.
Gara-gara Obama yang kemarin datang ke UI nih, akhirnya acara ini harus ditunda. :(

Sebagai panitia yang jarang datang rapat, saya merasa bangga juga akhirnya acara ini bisa berlangsung, dan boleh saya katakan acara ini berjalan lancar.

Tugas saya sih sederhana saja, sebelum acara, saya ditugaskan untuk memesan piala. dan saat acara, tugas saya hanya menjadi penanggung jawab sesi pertama, yang harus mengawasi pemutaran film-film pendek bagian pertama.

Juara Lomba Film Pendek UI Festival 2010*:

Juara 1 : Aku Cinta Manchester United dan Jilbabku
(Uang Tunai Rp2.000.000,00 ; Piala, Sertifikat)

Juara 2: Harmoni
(Uang tunai Rp1.500.000,00; Piala, Sertifikat)

Juara 3: Jalan Sempit
(Uang tunai Rp1.000.000,00; Piala, Sertifikat)

Juara Favorit, special mention by Bicarafilm.com: Sama, Bukan Cerita Cinta
(uang tunai Rp1.500.000,00; film diajak roadshow)
SELAMAT KEPADA PARA PEMENANG! :D yang belum menang jangan patah semangat! dan yang menang juga harus terus berkarya!

Kalau mau tau lebih lanjut bisa klik link ini.

No comments: